6 Hal yang Wajib Anda Ketahui Tentang Android ~ CERITA BERMANFAAT

Blog Yang Berisi Informasi Unik Aneh dan Bermanfaat...

Dolaemon

My cat

Friday, December 5, 2014

6 Hal yang Wajib Anda Ketahui Tentang Android

Bulan September 2008, merupakan bulan bersejarah bagi Android karena pada saat itulah Android memulai debutnya pada HTC Dream. Resminya, Android sudah berumur enam tahun satu bulan. Meskipun awalnya banyak yang meragukan OS ini, pada kenyataanya Android sudah jauh berkembang dibandingkan pertama kali peluncurannya. Perkembangan Android ini terjadi karena adanya pengaruh kuat dari Google dan juga pengaruh ekonomi.
Sebagai OS yang paling banyak digunakan pada berbagai smartphone, namun ada banyak hal yang tidak diketahui orang banyak tentang Android itu sendiri. Jika anda termasuk dalam orang-orang tersebut, ada baiknya anda melihat daftar berikut agar anda tahu lebih banyak tentang Android. Simak penjelasannya berikut.
Android Awalnya untuk OS Kamera Digital
Pada tahun 2005, Google memperoleh Android dari Andy Rubin. Setahun sebelumnya, Rubin mengembangkan Android untuk OS kamera digital. Akan tetapi, Rubin menyadari bahwa smartphone mempunyai peluang besar untuk berkembang dibandingkan kamera. Oleh karena itu, Rubin segera melakukan perubahan pada Android sehingga Android bisa dijadikan sebagai OS sebuah smartphone seperti sekarang ini.
Android Logo
Perusahaan Besar Menganggap Remeh Android
Tahun 2007 silam, Google bersama partnernya resmi mengumumkan Android sebagai OS untuk perangkat mobile yang berbasis Linux. Pada tahun yang sama, Symbian, BlackBerry, Palm dan Windows Mobile merupakan pemain besar di industri Mobile. Di sisi lain, iPhone pertama baru saja diluncurkan oleh Apple. Baik Nokia, Microsoft dan Symbian sama-sama tak menganggap Android serius.
Android adalah OS yang Berkembang Sangat Cepat di Dunia
Menurut data yang dikeluarkan tahun 2003, sudah mencapai 1 milyar pengguna aktif hanya dalam jangka waktu lima tahun. Pada kenytaanya, Apple membutuhkan 6 tahun untuk mencapai pengguna sebanyak 700 juta orang, sedangkan Symbian memiliki pengguna sebanyak 450 juta orang dalam waktu 11 tahun.  Oleh karena itu, pantaslah jika Android diklaim sebagai OS yang yang berkembang sangat cepat.
Android bisa Digunakan pada Berbagai Perangkat, tidak hanya Smartphone
Meskipun Android kebanyakan digunakan sebagai OS pada smartphone dan tablet, OS Android dapat digunakan pada perangkat lainnya seperti smartwatch, TV, kamera digital, smart glasses, alat rumah tangga, dll.
Semua orang bisa Mengembangkan Android
Tidak seperti iOS, yang mewajibkan anda mebayar $99 setiap tahunnya, pengguna bisa bebas mengembangkan aplikasi dan game pada Android. Akan tetapi, jika anda ingin mempublikasikan konten anda di Google Play, anda hanya perlu membayar biaya pendaftaran sebesar $25.
Sejarah Logo Ikonik Android
Sejak tahun 2007, logo robot ikonik Android sudah mengalami berbagai macam perubahan sampai menjadi robot ikonik Android yang kita kenal seperti sekarang ini.

0 Tanggapan :

Post a Comment